RSS
email
0

Cara Pendaftaran PPOB Asia Link

PENDAFTARAN VIA EMAIL :

  1. Download file formulir pendaftaran ( Ms excell ) disini
  2. Kirim formulir pendaftaran yang sudah diisi beserta Scan KTP/SIM ke ppobasialink@gmail.com

REGISTRASI DAN DEPOSIT

  1. Transfer deposit minimal Rp 200.000,- ke rekening ASIA LINK.
    * BRI a/n PT.Asia Herosima : 0011-01-000585-30-4
    * BNI a/n PT.Asia Herosima : 0177486532 2
    Kirim SMS konfirmasi deposit ke SMS Center 081554278689
    dengan format : NAMA KOTA NO_VALIDASI BANK JUMLAH TGL JAM
    contoh: Donny Madiun 234234234234 BRI 350.000 01-02-2011 07:30
    Setelah diproses ( max 1×24 jam ) , anda akan kami kirim email yang berisi user dan password untuk login ke aplikasi PPOB.
  2. Untuk deposit selanjutnya sesuaikan dengan kebutuhan transaksi Anda.

Info Selengkapnya Silahkan bisa anda akses di website PPOB Asia Herosima, di www.asialink.co.id
Read more
0

Menganalisa Jaringan menggunakan Ping dan Traceroute

Kadang-kadang alamat web yang sering kita kunjungi tidak dapat diakses secepat
biasanya, di internet hal ini dapat terjadi karena beberapa sebab, yang paling
sering adalah karena jalur internet yang kita lalui memang sedang melambat atau
penuh atau server dari alamat web tersebut sedang diakses oleh banyak orang
sehingga membutuhkan waktu bagi server tersebut untuk memproses permintaan kita.

Memang sulit untuk mendeteksi permasalahan yang ada pada server remote (server
yang terletak di tempat lain), tetapi ada beberapa software yang dapat membantu
kita untuk mendeteksi kondisi jaringan yang kita lalui.

Dua software yang paling sering penulis pakai untuk mendeteksi jaringan adalah
ping dan traceroute. Utility tersebut pada mulanya diciptakan untuk sistem
operasi Unix, tetapi sekarang juga diterapkan pada DOS dan Windows, bernama ping
dan tracert. Juga ada versi dari program ini yang berjalan pada Macintosh. Untuk
artikel ini, penulis mengasumsikan pembaca menggunakan Unix atau Linux, tetapi
cara yang sama dapat diterapkan pada DOS dan Windows.

Penulis akan memulai dengan ping. Ping bekerja dengan mengirimkan sebuah paket
data yang disebut dengan Internet Control Message Protocol (ICMP) Echo Request.
Paket ICMP ini biasanya digunakan untuk mengirimkan informasi tentang kondisi
jaringan antara dua host (komputer). Informasi yang dikirim kurang lebih adalah
“jangan lakukan itu”, “kirimkan paket yang lebih kecil”, “data yang anda cari
tidak ada”, “jangan kesini, anda harusnya kesana”. Jika sebuah host menerima
Echo Request ini, dia harus merespon dengan mengirimkan Echo Reply, dengan
menempatkan Echo Request ke bagian data pada Echo Reply.

Penggunaan ping cukup sederhana, kita tinggal mengetikkan : ping namahost,dimana
namahost adalah nama atau nomor IP dari host yang kita tuju. Banyak sekali versi
dari ping, tetapi jika anda menggunakan ping milik Linux, maka outputnya akan
menjadi seperti berikut :

~$ ping www.detik.com
PING detik.com (203.190.242.69) 56(84) bytes of data.
64 bytes from 203.190.242.69: icmp_seq=1 ttl=54 time=52.4 ms
64 bytes from 203.190.242.69: icmp_seq=2 ttl=54 time=39.0 ms
64 bytes from 203.190.242.69: icmp_seq=3 ttl=54 time=36.9 ms
64 bytes from 203.190.242.69: icmp_seq=4 ttl=54 time=36.7 ms
64 bytes from 203.190.242.69: icmp_seq=5 ttl=54 time=39.0 ms
64 bytes from 203.190.242.69: icmp_seq=6 ttl=54 time=32.4 ms
64 bytes from 203.190.242.69: icmp_seq=7 ttl=54 time=47.2 ms
64 bytes from 203.190.242.69: icmp_seq=8 ttl=54 time=62.8 ms
64 bytes from 203.190.242.69: icmp_seq=9 ttl=54 time=37.1 ms
64 bytes from 203.190.242.69: icmp_seq=10 ttl=54 time=61.9 ms
64 bytes from 203.190.242.69: icmp_seq=11 ttl=54 time=40.8 ms
^C64 bytes from 203.190.242.69: icmp_seq=12 ttl=54 time=35.1 ms

--- detik.com ping statistics ---
12 packets transmitted, 12 received, 0% packet loss, time 61430ms
rtt min/avg/max/mdev = 32.480/43.490/62.885/9.910 ms

yang terjadi ketika kita melakukan ping ke www.detik.com adalah kita mengirim satu
paket ICMP Echo Request, setiap detik ke host tersebut. Ketika program ping kita
memperoleh Echo Reply dari host yang kita tuju (www.detik.com), dia akan mencetak
respon tersebut ke layar yang menunjukkan ke kita beberapa informasi : yang pertama
adalah nomor IP dari mana ping memperoleh Echo Reply, biasanya IP ini adalah IP dari
host yang kita tuju (www.detik.com), yang kedua adalah nomor urut (ICMP Sequence),
yang dimulai dari 0 dan seterusnya, yang ketiga adalah Time To Live (TTL) dan yang
terakhir adalah berapa mili detik waktu yang diperlukan untuk program ping mendapatkan
balasan.Informasi-informasi tersebut akan penulis jelaskan satu persatu sebagai berikut.

Nomor urut yang didapat menandakan paket ping yang keberapa yang dibalas, jika nomor
yang didapat tidak berurutan, berarti ada paket yang drop, dengan kata lain entah itu
Echo Request atau Echo Reply hilang di tengah jalan. Jika jumlah paket yang hilang
sedikit (kurang dari satu persen), hal ini masih normal. Tapi jika paket yang hilang
banyak sekali, berarti ada masalah pada koneksi jaringan kita.

Informasi berikutnya adalah Time To Live, setiap paket data yang dikirimkan melalui
jaringan memiliki informasi yang disebut TTL, biasanya TTL ini diisi dengan angka
yang relatif tinggi, (paket ping memiliki TTL 255). Setiap kali paket tersebut melewati
sebuah router maka angka TTL ini akan dikurangi dengan satu, jika TTL suatu paket
akhirnya bernilai 0, paket tersebut akan di drop atau dibuang oleh router yang
menerimanya. Menurut aturan RFC untuk IP, TTL harus bernilai 60 (dan untuk ping 255).
Kegunaan utama dari TTL ini supaya paket-paket data yang dikirim tidak ‘hidup’
selamanya di dalam jaringan. Kegunaan yang lain, dengan informasi ini kita dapat
mengetahui kira-kira berapa router yang dilewati oleh paket tersebut, dalam hal ini 255
dikurangi dengan N, dimana N adalah TTL yang kita lihat pada Echo Reply.

Jika TTL yang kita dapatkan sewaktu kita melakukan ping berbeda-beda, ini menandakan
bahwa paket-paket ping yang kita kirim berjalan melewati router yang berbeda-beda,
hal ini menandakan koneksi yang tidak baik.

Informasi waktu yang diberikan oleh ping adalah waktu perjalanan pulang pergi ke remote
host yang diperlukan oleh satu paket. Satuan yang dipakai adalah mili detik, semakin
kecil angka yang dihasilkan, berarti semakin baik (baca : cepat) koneksinya. Waktu
yang dibutuhkan suatu paket untuk sampai ke host tujuan disebut dengan latency. Jika
waktu pulang pergi suatu paket hasil ping menunjukkan variasi yang besar (diatas 100),
yang biasa disebut jitter, itu berarti koneksi kita ke host tersebut jelek. Tetapi
jika selisih tersebut hanya terjadi pada sejumlah kecil paket, hal tersebut masih dapat
ditoleransi.

Untuk menghentikan proses ping, tekan Ctrl+C, setelah itu ping akan mencetak informasi
tentang berapa paket yang telah dikirimkan, berapa yang diterima, persentasi paket yang
hilang dan angka maksimum, minimum serta rata-rata dari waktu yang dibutuhkan oleh
paket tersebut untuk melakukan perjalanan pulang pergi.

Seperti yang anda lihat, ping berguna untuk melakukan tes konektivitas pada jaringan
dan untuk memperkirakan kecepatan koneksi.

Berikutnya kita akan mempelajari traceroute (atau tracert di dalam windows) yang akan
menunjukkan pada kita jalur router yang dilewati oleh paket yang kita kirimkan ke host
tertentu. Untuk lebih memperjelas, berikut ini adalah contoh hasil traceroute ke
www.berkeley.edu:

$ traceroute www.berkeley.edu
traceroute to amber.Berkeley.EDU (128.32.25.12), 30 hops max, 40 byte packets
1 203.130.216.2 (203.130.216.2) 137 ms 151 ms 151 ms
2 203.130.216.1 (203.130.216.1) 151 ms 137 ms 138 ms
3 192.168.8.49 (192.168.8.49) 137 ms 151 ms 151 ms
4 S12-0-11.kbl.surabaya.telkom.net.id (202.134.3.45) 192 ms 151 ms 151 ms
5 FE0-0-gw3.cibinong.telkom.net.id (202.134.3.134) 165 ms 151 ms 151 ms
6 hssi-gw3.hk.telkom.net.id (202.134.3.1) 659 ms 659 ms 645 ms
7 202.130.129.61 (202.130.129.61) 645 ms 687 ms 659 ms
8 321.ATM5-0-0.XR1.HKG2.ALTER.NET (210.80.3.1) 645 ms 659 ms 645 ms
9 POS1-0-0.TR1.HKG2.Alter.Net (210.80.48.21) 672 ms 646 ms 645 ms
10 384.ATM4-0.IR1.LAX12.Alter.Net (210.80.50.189) 838 ms 796 ms 796 ms
11 137.39.31.222 (137.39.31.222) 810 ms 852 ms 810 ms
12 122.at-5-1-0.TR1.LAX9.ALTER.NET (152.63.10.237) 824 ms 810 ms 810 ms
13 297.at-1-0-0.XR1.LAX9.ALTER.NET (152.63.112.237) 824 ms 838 ms 824 ms
14 191.ATM6-0.BR1.LAX9.ALTER.NET (152.63.113.9) 837 ms 797 ms 810 ms
15 acr1-loopback.Anaheim.cw.net (208.172.34.61) 810 ms 1071 ms 782 ms
16 acr1-loopback.SanFranciscosfd.cw.net (206.24.210.61) 783 ms 810 ms 769 ms
17 BERK-7507--BERK.POS.calren2.net (198.32.249.69) 810 ms 1126 ms 796 ms
18 pos1-0.inr-000-eva.Berkeley.EDU (128.32.0.89) 796 ms 824 ms 796 ms
19 pos5-0-0.inr-001-eva.Berkeley.EDU (128.32.0.66) 796 ms 783 ms 783 ms
20 fast1-0-0.inr-007-eva.Berkeley.EDU (128.32.0.7) 810 ms 810 ms 797 ms
21 f8-0.inr-100-eva.Berkeley.EDU (128.32.235.100) 797 ms 782 ms 769 ms
22 amber.Berkeley.EDU (128.32.25.12) 796 ms 769 ms 810 ms

Traceroute akan menampilkan titik-titik perantara yang menjembatani anda dan titik
tujuan anda, ‘jembatan’ inilah yang biasa disebut dengan router, data yang anda
kirimkan akan meloncat melewati jembatan-jembatan ini. Ada tiga buah waktu yang
menunjukkan berapa waktu yang dibutuhkan oleh paket tersebut untuk berjalan dari
komputer anda ke router.Untuk dapat memahami seluruh data yang dihasilkan oleh
traceroute tersebut, kita harus memahami bagaimana cara traceroute bekerja.
Traceroute menggunakan prinsip TTL dan paket ICMP yang sudah kita singgung diatas.

Traceroute mengirimkan sebuah paket ke port UDP yang tidak dipakai oleh servis
lain pada komputer tujuan (defaultnya adalah port 33434). Untuk tiga paket pertama,
traceroute mengirimkan paket yang memiliki TTL satu, maka sesampainya paket tersebut
pada router pertama (menghasilkan loncatan yang pertama) TTL akan dikurangi dengan
satu sehingga menjadi 0 kemudian paket tersebut akan di drop. Berikutnya router
tersebut akan mengirimkan paket ICMP ke komputer kita yang berisi pemberitahuan bahwa
TTL dari paket yang kita kirimkan sudah habis dan paket yang kita kirimkan di drop.
Dari pesan ini, traceroute dapat menentukan nama router tempat data kita meloncat dan
berapa waktu yang dibutuhkannya. Berikutnya traceroute akan mengirimkan paket dengan
nilai TTL yang ditambah satu demi satu sampai host tujuan dicapai. Karena itu
traceroute menggunakan port yang tidak dipakai oleh servis lain sehingga paket
yang dikirim mendapat respon dan tidak ‘dimakan’ oleh servis lain yang mungkin ada.

Berikut ini adalah contoh yang lebih kompleks dengan melakukan traceroute ke finland:

% traceroute www.hut.fi
traceroute to info-e.hut.fi (130.233.224.28), 30 hops max, 40-byte packets
1 203.130.216.2 (203.130.216.2) 137 ms 124 ms 137 ms
2 203.130.216.1 (203.130.216.1) 137 ms 124 ms 124 ms
3 192.168.8.49 (192.168.8.49) 137 ms 151 ms 151 ms
4 S12-0-11.kbl.surabaya.telkom.net.id (202.134.3.45) 192 ms 151 ms 151 ms
5 FE0-0-gw3.cibinong.telkom.net.id (202.134.3.134) 164 ms 165 ms 151 ms
6 hssi-gw3.hk.telkom.net.id (202.134.3.1) 673 ms 645 ms 645 ms
7 202.130.129.61 (202.130.129.61) 659 ms 646 ms 659 ms
8 321.ATM5-0-0.XR1.HKG2.ALTER.NET (210.80.3.1) 659 ms 645 ms 659 ms
9 POS1-0-0.TR1.HKG2.Alter.Net (210.80.48.21) 659 ms 632 ms 659 ms
10 284.ATM6-0.IR1.SAC2.Alter.Net (210.80.50.1) 797 ms 823 ms 797 ms
11 POS2-0.IR1.SAC1.ALTER.NET (137.39.31.190) 796 ms 1566 ms 810 ms
12 122.at-6-1-0.TR1.LAX9.ALTER.NET (152.63.10.218) 838 ms 823 ms 824 ms
13 297.at-2-0-0.XR1.SAC1.ALTER.NET (152.63.50.133) 933 ms 824 ms 838 ms
14 185.ATM5-0.BR4.SAC1.ALTER.NET (152.63.52.201) 810 ms 824 ms 851 ms
15 137.39.52.86 (137.39.52.86) 810 ms 1071 ms 810 ms
16 sl-bb21-ana-15-0.sprintlink.net (144.232.1.173) 769 ms (ttl=246!) 796 ms (ttl=246!) 783 ms (ttl=246!)
17 sl-bb20-pen-8-0.sprintlink.net (144.232.18.45) 893 ms 851 ms (ttl=245!) 893 ms
18 sl-bb22-pen-11-0.sprintlink.net (144.232.18.78) 893 ms (ttl=244!) 879 ms (ttl=244!) 879 ms (ttl=244!)
19 sl-bb10-nyc-9-0.sprintlink.net (144.232.7.1) 865 ms 879 ms 879 ms
20 sl-bb10-nyc-10-0.sprintlink.net (144.232.13.158) 879 ms 892 ms 893 ms
21 gblon505-tc-p6-3.ebone.net (195.158.229.46) 865 ms 879 ms 920 ms
22 bebru204-tc-p5-0.ebone.net (195.158.232.42) 961 ms 948 ms 934 ms
23 nlams303-tc-p1-0.ebone.net (195.158.225.86) 962 ms 961 ms 934 ms
24 dedus205-tc-p8-0.ebone.net (213.174.70.133) 934 ms 961 ms 947 ms
25 dkcop204-tb-p3-0.ebone.net (213.174.71.50) 975 ms 975 ms *
26 * * *
27 ne-gw.nordu.net (195.158.226.86) 1002 ms 962 ms 1016 ms
28 hutnet-gw.csc.fi (128.214.248.65) 1027 ms (ttl=238!) 1040 ms (ttl=238!) 1026 ms (ttl=238!)
29 hutnet-gw.hut.fi (193.166.43.253) 1020 ms 1037 ms 1023 ms
30 info-e.hut.fi (130.233.224.28) 1091 ms (ttl=46!) 1027 ms (ttl=46!) 1067 ms (ttl=46!)

Baris pertama hanya menunjukkan apa yang akan dilakukan oleh traceroute yaitu melakukan
trace ke host yang bernama info-e.hut.fi dengan maksimum loncatan 30 dan besar paket
yang dikirimkan adalah 40 byte.

Hasilnya, paket tersebut melewati 30 router atau 30 kali loncatan. Loncatan yang pertama
sampai kelima hanya memakan waktu sekitar 100-200 mili detik adalah loncatan dari
komputer penulis ke jaringan milik Telkomnet di Indonesia. Pada loncatan ke enam,
waktu yang diperlukan meningkat banyak sekali menjadi sekitar 650 mili detik,
ini dikarenakan loncatan tersebut memang jauh, yaitu dari stasiun bumi Telkomnet
yang ada di Cibinong ke gateway milik Telkomnet yang ada di Hongkong.

Kadang waktu yang diperlukan meningkat banyak sekali karena jarak yang jauh atau
jaringan yang dilewati memang sedang padat. Anda harus mencurigai titik-titik dimana
waktu yang diperlukan menjadi besar sekali. Jika hal ini terjadi, anda dapat
mengeceknya dengan melakukan ping ke router tersebut beberapa kali untuk melihat
apakah paket yang kita kirimkan di drop, atau apakah ada variasi waktu yang besar.

Kemudian pada loncatan ke 16 sampai 18 anda melihat (ttl=246!) di sebelah kolom waktu.
Ini adalah indikasi dari trceroute bahwa TTL yang kembali tidak sesuai dengan sewaktu
dikirimkan ini menunjukkan adanya asymmetric path, yaitu router yang dilewati paket
sewaktu berangkat tidak sesuai dengan router yang dilewati sewaktu paket tersebut
kembali. Tetapi hal itu adalah normal.

Tanda asterik pada loncatan ke 25 dan 26 menandakan bahwa traceroute tidak menerima
respon dari komputer tersebut, pada loncatan ke 26 kemungkinan dikarenakan router
tersebut tidak mengirimkan paket ICMP, sedangkan pada loncatan ke 25 kemungkinan
adalah hasil dari paket ICMP yang dikirimkan oleh router tersebut hilang di perjalanan
karena suatu sebab.
Dikombinasikan dengan ping, traceroute menjadi alat analisa jaringan yang baik dengan
melihat loncatan mana yang memakan waktu yang besar atau paket yang di drop, kita dapat
menentukan dimana titik kritisnya. Kemudian dengan melakukan ping pada titik tersebut
dan satu titik sebelumnya, kita dapat menemukan masalah yang ada dalam jaringan.
Read more
0

Tips Cara Mempercepat Koneksi Speedy

Internet di Indonesia kita kan tau sendiri hanya besar iklan doank gak ada buktinya dibanding negara-negara lain yang mempunyai kecepatan internet berkali-kali lipat dari kecepatan yang ada di Indonesia. Dah ah langsung aja kita menuju caranya.

Pertama: Pakai modem tp-link
*Masuk ke settingan modem, 192.168.1.1
*Klik Advanced Setup
*Klik ADSL, lalu pilih ADSL Mode, awalnya pasti ADSL2+ lalu diganti jadi G.DMT, lalu klik save, tunggu beberapa saat browsing lagi.


Kedua:
*Setelah lakukan cara pertama lalu masuk ke control panel lalu pilih Network Connections
*Klik kanan di LAN atau Wireless Network Connection, lalu pilih properties. itu tergantung kalian pake LAN atau WIFI
*Lalu klik di internet protocol (TCP/IP) klik properties
*Lalu pilih Use the following DNS server addresses
*Masukan preferred DNS server: 8.8.8.8
*Masukan Alternate DNS server :8.8.4.4
*lalu klik ok
*lalu klik kanan di gambar jaringan di paling bawah kanan layar komputer kita, lalu pilih repair, dan setelah itu buktikan kecepatan yang terasa pasti lebih cepat dari kecepatan yang sebelumnya.

Update dns terbaru:
dns1: 116.197.129.129
dns2: 202.27.158.40
Read more
1

Produk Asia Link

PRODUCT LAYANAN YANG TERSEDIA :

  • Jasa Telekomunikasi ( Telepone PSTN ( telepon rumah), Speedy, Flexy pascabayar, Telkom Vision ) Coverage Area : Seluruh Indonesia

  • Pembayaran Rekening Listrik Pasca-bayar dan Prabayar
    Coverage Area Pembayaran Tagihan PLN :

    1. Sumatera Utara

    2. Sumatera Barat

    3. Jawa Timur dan Madura

    4. Jawa Tengah dan DIY

    5. Distribusi Jawa Barat & Banten

    6. Jakarta Raya dan Tangerang

    7. Bali

    8. Kalimantan timur

    9. Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah

    10. Sulawesi Selatan

    11. Sulawesi Tenggara

    12. Sulawesi Barat

    13. Nusa Tenggara Timur

    14. Nusa Tenggara Barat


    SELANJUTNYA AKAN DI TAMBAH LAYANAN :

    • Pulsa Elektrik All operator

    • Multifinance ( FIF, BAF, WOW, ADIRA )

    • Layanan non tagihan listrik PLN ( pasang baru, tambah daya dsb )

    • Tiket bus, pesawat, kapal laut dan kereta api


    FASILITAS DAN KEUNGGULAN ASIA LINK :

    • PENDAFTARAN GRATIS..!! ( Tidak dipungut biaya )

    • Tidak ada beban target transaksi, tidak ada charge bila tidak memenuhi target

    • Support center system online 24 jam

    • Fee diterima langsung oleh loket pada saat transaksi (tidak perlu menunggu dan menagih satu bulan kemudian untuk pencairan fee)

    • Fee bisa flexible sesuai permintaan dari loket dan besarnya mulai dari Rp. 900,- per transaksi

    • Software loket selalu up to date dan mudah digunakan (User Friendly)

    • Koneksi ke pusat data Asia Link menggunakan jaringan internet, bisa di akses di manapun dan kapanpun diperlukan


    ANDA BERMINAT UNTUK MENDIRIKAN USAHA LOKET SILAHKAN HUBUNGI :

    • Asia Link Head Office : (0353) 888393

    • Budi Wirawan, Phone : 081 335 594 666

Read more
0

Agar Flash Disk kebal Virus

Jengkel juga rasanya kalau flash disk kita terjangkit virus, OS WINDOWS memang rentan terhadap virus, apalagi kalau flash disk kita colok sana colok sini

Virus masuk ke UFD(USB FLASH DISK) biasanya melalui file Autorun.inf
jikalau di UFD sudah ada file/folder autorun.inf maka digantikan oleh autorun.inf yg telah ter-infeksi virus.

Nah bagaimana caranya agar flash disk kita kebal virus, berikut ada tip sederhana

Klik Start,Run
Ketik cmd,klik OK
Akan muncul jendela command prompt
pindah ke drive tempat UFD
Misal UFD anda di drive G
Ketik G:
Sesudah itu ketik

md autorun.inf -->enter

md autorun.inf\autorun.ini -->enter

md autorun.inf\autorun.ini\con\\.\\ -->enter.

Tutup jendela command prompt
Maka di UFD akan ada folder autorun.inf yang tidak bisa dihapus(oleh Windows) dan juga tidak bisa diganti/overwrite oleh virus yg sembunyi di autorun.inf

Trik diatas berdasarkan sebagai berikut:

di Windows tdk boleh /tdk dikenal file/folder sama.
Sedang virus meng-infeksi UFD dengan cara membuat/mengganti/overwrite file autorun.inf
Jd virus tdk bs menginfeksi UFD karena Windows/virus tdk bisa menghapus/overwrite 'con' folder yang ada di dalam folder autorun.inf
Gak percaya?
Coba buat folder(di Windows) dg nama con,pasti gak akan bisa

Read more
0

TIP MEMULAI USAHA LOKET PPOB

PPOB (payment point online bank) saat ini menjadi salah satu peluang bisnis yang cukup diminati.
Bagaimana cara membuka usaha loket PPOB agar aman dan berdaya saing berikut beberapa tip yang mungkin berguna bagi yang memulai usaha PPOB.


  1. Sebelum bergabung pastikan anda bergabung dengan Provider PPOB atau agen yang dapat dipercaya. Saat ini bermunculan iklan yang berujung merugikan calon pengusaha loket PPOB. Carilah informasi provider resmi dari setiap Bank yang menyelenggarakan PPOB.Kalau kesulitan mendapat info ini datang ke Bank terdekat yang menyelenggarakan PPOB untuk mendapat informasi Provider yang bekerjasama dengan bank tersebut.


  2. Cari informasi Provider yang transaksinya Lancar (tidak banyak masalah) hal ini penting karena berkaitan dengan pelayanan kepada pelanggan. Tidak sedikit loket PPOB ditengah jalan pindah provider karena pusing dengan transaksi yang tidak lancar.


  3. Jangan terjebak besarnya fee yang diberikan tapi ada persyaratan yang tidak dijelaskan di depan, sehingga fee yang diterima tidak sesuai dengan yang dijanjikan. Untuk itu tanyakan secara detail.


  4. Setelah buka loket kini saatnya merebut pelanggan ada beberapa tip agar pelanggan datang dan bertahan di loket kita:

    • Berikan pelayanan maksimal untuk pelanggan anda, perlakukan dengan pendekatan pribadi agar terjalin hubungan yang baik. Ini penting sebab kalau pelanggan sudah loyal kepada kita biapun ada loket baru di samping rumahnya masih akan bayar diloket kita. Silakan buktikan.


    • Kalau ada kolektor (pengepul) yang anda kenal dekati dan ajak untuk bayar di loket kita. Biasanya ada kompensasi silakan bicarakan. Kolektor merupakan pelanggan paling potensial saat ini.

    • Kertas struk yang ada logo Bank akan meyakinkan pelanggan kalau loket kita resmi, pastikan provider anda menyediakan kertas struk yang ada logo Bank penyelenggara.

    • Uang kembalian sering menjadi masalah bagi pelanggan, usahakan berikan uang kembalian sesuai dengan jumlahnya, untuk itu sediakan uang receh yang cukup.



Sementara itu yang bisa saya tulis, akan diupdate terus. Karena tulisan ini berdasar pengalaman dan realita lapangan semoga bermanfaat dalam menjalankan usaha PPOB
Read more
 

Statistik